Sabtu, April 12, 2008

Unjuk Rasa ANAK MAS di Semarang

SEMARANG (4/4/2008) KPUD berlangsung unjuk rasa Aliansi Aktivis Mahasiswa Se-Unnes (ANAK MAS) Jateng Jl. Veteran Semarang. Agi Suprayogi selaku korlap menyatakan permasalahan netralitas birokrasi dalam Pemilihan Gubernur, sudah bukan persoalan etika, tetapi telah bergeser ke arah urusan ketatanegaraan. Sudah lama kita mengetahui birokrasi sipil (PNS) menjadi mesin politik kekuatan politik tertentu untuk menuai suara. Keberpihakan PNS agak sulit dihilangkan dikarenakan PNS menganut sistem hirarkis dimana bawahan harus menuruti kehendak pimpinannya. Hal ini menjadi biang keladi dari perselingkuhan politik yang terjadi di Pemilu yang dikhawatirkan akan terjadi kembali di Pilgub Jateng. Pilgub Jateng harus merupakan sebuah kompetisi yang fair, baik dan menjamin terselenggaranya Pilgub secara terbuka dan bebas dari kecurangan. Oleh karenanya, setiap proses harus bebas dari kemungkinan kerawanan akibat dari ketidaknetralan ini. Tuntutan yang diajukan ANAK MAS meminta KPUD Jateng beserta Panwaslu untuk meningkatkan penjagaan dan pengawasan terhadap pelaksanaan Pemilihan Gubernur Jateng dan menghimbau kepada PNS untuk menjaga kenetralan status demi terciptanya Pilgub yang demokratis.

Tidak ada komentar: